Hai sobat blogger dimanapun kalian berada !!
Minggu ini kita akan membahas Manajemen Proses pada Sistem Operasi
Minggu ini kita akan membahas Manajemen Proses pada Sistem Operasi
Kira - kira apa saja ya yang akan kita bahas minggu ini ? ?
Langsung saja simak > > >
Langsung saja simak > > >
Sebelum kita membahas apa yang dimaksud dengan manajemen proses, kita cari tahu apa itu PROSES ?
Proses adalah suatu program yang sedang dijalankan ( termasuk nilai saat itu yang ada pada program )
Bagaimana proses terjadi ?
Tahap pertama dari proses yaitu NEW dimana saat kita membuka sebuah program. Setelah itu lanjut ketahap READY dimana program yang kita buka tadi telah mulai loading. Kemudian berikutnya ketahap RUNNING and WAITING dimana saat program kita sudah siap digunakan, namun program yang kita jalankan tadi tidak selalu pada tahap Ready tapi juga terkadang berpindah ketahap Waiting untuk melakukan penyesuaian dengan RAM. Setelah itu tahap yang terakhir yaitu TERMINATED, yaitu pada saat kita menutup program yang berjalan
Lalu apa itu Multitasking ?
Multitasking adalah manajemen banyak proses pada SATU pemroses. Pada multitasking, program yang dijalankan sebenarnya bersifat saling tak bergantung serta bersifat satu program pada satu saat. Tujuan dari multitasking ini yaitu mengatur pemakaian CPU secara efektif. Ada 2 jenis multitasking, yaitu yang PERTAMA Preemptive Multitasking ( OS akan membagi waktu CPU untuk setiap program ) yang KEDUA Cooperative Multitasking ( Setiap program dapat mengendalikan CPU selama masih membutuhkannya, jika sudah tidak perlu maka program yang lain dapat menggunakannya )
Apa itu Multiprocessing ?
Multiprocessing adalah Manajemen banyak proses di komputer yang multiprocessor ( memiliki banyak prosesor ). Multiprocessing sendiri terbagi menjadi 2, yaitu SIMETRIC MULTIPROCESSING ( masing - masing prosesor memiliki OS yang sama ) dan ASYMETRIC MULTIPROCESSING ( satu prosesor sebagai master yang mengatur penjadwalan dan pengalokasian kerja tiap prosesor, kemudian prosesor yang lain sebagai slave )
Setelah itu kita akan membahas isu-isu yang berhubungan antar proses, diantaranya yaitu RACE CONDITION. Keadaan ini dimana dua atau lebih proses mengakses shared memory pada saat yang bersamaan sehingga menyebabkan hasil akhir dari data tersebut bergantung dari proses mana yang terakhir selesai dijalankan sehingga hasil akhirnya terkadang tidak sesuai dengan yang dikehendaki.
Isu berikutnya yaitu DEADLOCK, maksudnya suatu kondisi dimana 2 proses atau lebih saling menunggu proses yang lain untuk melepaskan resource yang sedang dipakai. Kemudian berikutnya ada STARVATION, kondisi ini biasanya terjadi setelah deadlock. Pada kondisi ini proses yang kekurangan resource karena deadlock tidak akan pernah mendapat resource yang dibutuhkan sehingga mengalami kekurangan resource
Mungkin cuma itu yang bisa saya bahas untuk minggu ini.
Tetap pantau blog saya untuk mendapatkan artikel menarik lainnya . . . !